
Kuota Tinder adalah kuota yang diberikan oleh provider AXIS bagi pelanggan agar bisa mengakses aplikasi Tinder Plus dengan bebas. Untuk mengetahui kuota ini lebih lanjut, simak uraian selengkapnya pada artikel berikut.
Berdasarkan buku Sejarah Perubahan Cepat Teknologi dari 2000 hingga 2021 tulisan Caroline, Tinder merupakan aplikasi kencan daring yang dirilis pada September 2012. Dengan aplikasi ini, kamu bisa menemukan teman dengan cara swipe dan match untuk memulai obrolan lewat fitur chat aplikasi tersebut.
Demi memberikan kemudahan para pelanggannya, AXIS sebagai provider yang populer di kalangan anak muda menawarkan kuota Tinder yang bisa digunakan untuk mengakses aplikasi tersebut.
Lantas berapa kuota Tinder Axis tersebut? Mari simak jumlah kuota dan keuntungan dari paket AXIS tersebut pada uraian di bawah ini.
Sekilas Tentang Kuota Tinder AXIS
Dikutip dari laman resminya, AXIS menawarkan kuota Tinder sebesar 3GB untuk masa berlaku 7 hari. Kuota ini hanya berlaku khusus untuk pelanggan AXIS yang mengaktifkan paket Tinder di menu hiburan pada Aplikasi AXISnet.
Baca Juga :
Jual Saldo Paypal
Jual Beli Saldo Paypal
Saldo Paypal Terpercaya
Kuota Tinder AXIS bisa dibilang sebagai paket data yang unik. Pasalnya, operator lain menyediakan kuota khusus yang lebih populer.
Meski beberapa pilihan paket ada yang tidak dikhusukan untuk aplikasi Tinder, setidaknya kuota ini berguna bagi kamu yang ingin mencari teman atau pacar melalui aplikasi Tinder tersebut.
Paket kuota Tinder hanya berlaku untuk pelanggan prabayar AXIS dan bisa digunakan di jaringan 2G, 3G, dan 4G. Paket ini bisa dibeli dengan harga Rp15.500 saja dan beragam keuntungan bisa diperoleh pelanggan.
Keuntungan Membeli Kuota Tinder Axis
Dikutip dari laman axis.co.id. keuntungan menggunakan paket Internet kuota Tinder adalah sebagai berikut.
Unlimited Likes: Kamu bisa menggunakan fitur likes pada aplikasi Tinder sebanyak mungkin.
Rewind: Kuota ini memungkinkan pengguna Tinder untuk menggunakan fitur Rewind untuk mnegembalikan profil pengguna lain yang tidak sengaja terlewat.
5 Super Likes a Day: Dengan kuota Tinder AXIS, pengguna bisa mengirimkan Superlikes untuk menunjukkan ketertarikan pada pengguna lain dengan mengetuk ikon bintang biru.
I Boost/Bulan: Boost memungkinkan profil Tinder yang digunakan menjadi salah satu profil teratas di daerah kamu selama 30 menit. Dengan begitu, tingkat peluang untuk match dengan pengguna lain bisa lebih meningkat.
Baca juga :
Jasa Pbn Premium
Jasa Pbn Berkualitas
Jasa Pbn
Unlimited Passport: Dengan fitur ini, pengguna Tinder bisa mencari teman berdasakan kota atau meletakkan pin di peta pada profil Tinder yang dimiliki. Tujuannya, agar kamu bisa mengobrol dengan pengguna di tujuan yang dipilih tanpa batas.
Bebas iklan: Dengan kuota Tinder AXIS, pengguna bisa menggunakan aplikasi tanpa ada iklan yang mengganggu.
Setelah menyimak keuntungan dari paket Kuota Tinder AXIS di atas, kamu dapat mengetahui cara mendapatkan paket tersebut.
Penasaran bagaimana caranya? Simak langkah-langkahnya pada penjelasan berikut.
Cara Mendapatkan Paket Kuota Tinder AXIS
Berdasarkan laman resminya, cara mendapatkan paket kuota Tinder adalah dengan melakukan tiga langkah. Berikut tutorial atau cara yang bisa dipraktikkan.
Buka link kode voucer dari SMS yang mengarah ke halaman Tinder.
Lakukan login di situs web Tinder.
Klaim keuntungan Tinder plus tersebut.
Perlu diketahui, paket kuota Tinder ini tidak berlaku jika terhubung ke halaman luar aplikasi Tinder, seperti halaman iklan, Facebook, dan lain-lain.
Lebih lanjut, pelanggan bisa membeli lebih dari satu paket yang sama. Selain itu, paket kuota Tinder tidak memiliki sistem perpanjangan otomatis, sehingga pengguna perlu membeli paketnya secara manual.